Yayasan Semata Salurkan Al Quran dan Iqro ke TPQ Baitul Ilmi Grobogan Jawa Tengah
BOGOR-Yayasan Sepakat Mandiri Tajurhalang (Yayasan Semata) melalui Program Semata Kebaikan menyalurkan bantuan Al Quran dan Iqro ke Taman Pendidikan Al Quran (TPQ) Baitul Ilmi yang berlokasi di Banjarsari, Kradenan, Grobogan, Jawa Tengah.
Saat penyaluran bantuan Al Quran dan Iqro Yayasan Semata diwakili Sekretaris Umum Yayasan Semata Suratno.Suratno dalam kesempatan itu mengatakan bahwa bantuan ini dalam bentuk Al Quran dan Iqro sebagai bentuk kerjasama antara Yayasan Semata bersama Ruang Baik.
“Hari ini saya menyerahkan bantuan Al Quran dan Iqro untuk TPQ Baitul Ilmi yang berlokasi di Banjarsari, Kradenan, Grobogan, Jawa Tengah. Bantuan ini dari Ruang Baik yang disalurkan melalui Yayasan Semata,”kata Suratno, Ahad (03/07)
TPQ Baitul Ilmi dikelola oleh Suparjo yang berprofesi sebagai Tukang Kuli Bangunan bersama sang istri. TPQ Baitul Ilmi dengan segala keterbatasannya memberikan pengajaran membaca Al Quran. Suparjo dan istri sangat bersyukur mendapat bantuan Al Quran dan Iqro dari Ruang Baik yang disalurkan melalui Yayasan Semata.
“Saya bersyukur dan senang mendapatkan bantuan ini, mengingat disini tidak mudah mendapatkan Iqro. Semoga bermanfaat dan menambah semangat untuk mengaji,”ucapnya. (AF)